Sabtu, 11 Februari 2017 00:08

TRAVEL ADALAH PENDIDIKAN TERBAIK YANG DAPAT KITA BERIKAN KEPADA ANAK

Petualangan keluarga Goodwin disusun dalam sebuah film dimana sang anak menjadi pemeran utamanya...

Aamion Goodwin saat ini tinggal di pulau Kauai, tetapi ia menghabiskan sebagian besar masa kecilnya di perjalanan antara Australia, Fiji dan Hawaii. Aamion yang merupakan surfer master ombak pipeline bersama istrinya Daize yang merupakan dua kali peraih juara dunia Longboard ini memiliki cara unik untuk membahagiakan dan mendidik sang buah hati Given yang berusia 6 tahun dan True berusia 3 bulan.

Aamion dan Daize membawa anak anak mereka berkelana selama satu tahun jauh dari rumah melintasi kurang lebih 15 negara. Berkeliling 15 negara dimaksud bukan bertravel ala orang kaya dengan kemewahan, namun Aamion dan Daize mengajarkan anak anak mereka terutama Given tentang alam, dunia dan segala petualangan. Mereka berpendapat bahwa travel adalah pendidikan terbaik yang dapat orang tua berikan kepada anak.

Menariknya lagi, perjalanan setahun penuh ini dituangkan kedalam sebuah film dimana sang anak Given menjadi pemeran utamanya. Perlu diingat bahwa tujuan dari film ini tidak semata mata untuk menunjukkan bahwa ini adalah cara yang benar untuk hidup dan mendidik anak. Setiap orang tua punya cara masing masing untuk mendidik anak. Dan bukankah cara Aamion dan Daize sangatlah menyentuh dan indah?

Menurut Jess Bianch sang sutradara "Saya berharap film ini akan menginspirasi banyak orang untuk mengambil langkah maju dalam kehidupan mereka. Entah itu keluarga yang mungkin terinspirasi untuk bertravel, ataupun hanya seseorang yang mungkin terpikir ingin keluar dari lingkaran kecil mereka. Tujuannya adalah untuk meninggalkan kehidupan sehari-hari yang jelas tidak bekerja untuk mereka. Dan pada saat yang sama, mereka menyadari bahwa ada yang lain yang sangat berbeda dari kehidupan mereka"

 

 

  • EN: EN

Scroll To Top