BERSIAPLAH UNTUK SAKSIKAN KOMPETISI RIP CURL PRO BELLS BEACH
Ini adalah kompetisi penutup alias terakhir untuk Mick Fanning sang jaura dunia 3 kali..
Rip Curl Pro Bells Beach tinggal beberapa hari lagi akan digelar. Yakni pada tanggal 28 Maret hingga 8 April 2018. Kompetisi Bells Beacch tahun ini mungkin akan sedikit diwarnai sedikit biru terutama bagi para penggemar Mick Fanning. Pasalnya peselancar Australia ini telah mantap mengumumkan bahwa Bells Beach akan menjadi kompetisi terakhir atas kepengunduran dirinya dari tour WSL.
Bells Beach menjadi momen perpisahan bagi Mick dengan para tim dan staff WSL serta pada para penggemarnya yang selalu mendukungnya di kejuaraan dunia surfing ini.
Keputusan Mick mungkin sudah tidak bisa digoyahkan lagi, mengingat begitu lamanya ia bertarung di kompetisi WSL Tour rasanya wajar jika ia sudah lelah dengan kehidupan tour. Namun sepeninggalnya Mick dari WSL Tour, masih ada puluhan peselancar lainnya yang tetap fokus dalam pengejaran gelar juara dunia dan menang di Bells Beach sebagai salah satu rangkaian tour.
Di tahun lalu, pada kompetisi Bells Beach dimenangkan oleh Jordy Smith dan Stephanie Gilmore. Kira-kira, siapakah yang akan klaim kemenangan untuk tahun ini?
Mampukah Mick Fanning klaim kemenangan di Bells Beach sekaligus hadiah penutupan atas kepensiunannya dari tur? Ataukah Smith kembali mengklaim kemenangan Bells Beach tahun ini sebagai langkah awal pengejaran gelar juara dunia yang belum berhasil ia raih selama ini?
- EN: