Sabtu, 30 Juli 2022 20:28

The World Surf League (WSL) dan Boardriders mengumumkan bahwa kompetisi Quiksilver/Roxy Pro France 2022 dibatalkan

Menurut CEO WSL, Erik Logan, mereka sangat menyesali pembatalan kali ini tetapi di sisi lain ...

 

The World Surf League (WSL) dan Boardriders mengumumkan bahwa kompetisi Quiksilver/Roxy Pro France 2022 di Hossegor, Perancis tanggal 12-23 Oktober 2022 dibatalkan.

 

Meskipun kompetisi tahun ini dibatalkan, WSL dan boardriders masih akan mengusahakan untuk dapat membawa para peselancar hebat dunia untuk dapat kembali berkompetisi di Perancis di tahun 2023 dan seterusnya.

 

 

Menurut CEO WSL, Erik Logan, mereka sangat menyesali pembatalan kali ini tetapi di sisi lain ini harus terjadi karena mereka sedang mengalami kesulitan keuangan.

 

 

Dengan pembatalan kompetisi ini, mereka harus mengurangi perhitungan end-of-year rangking dari lima menjadi empat kompetisi. The 2022 Challenger Series akan melangsungkan 7 kompetisi total yang di dalamnya termasuk Vans US Open of Surfing, EDP Vissla Pro Ericeira, Corona Saquarema Pro, and Haleiwa Challenger.

  • EN: EN

Item terkait

Scroll To Top