Minggu, 27 November 2022 09:41

Hari Pembukaan WSL Haleiwa Challenger oleh The Hawaiian Islands dibatalkan.

Indonesian Rio Waida will compete in Haleiwa

 

HALEIWA, Oahu/Hawaii (Sabtu, 26 November 2022) - The Haleiwa Challenger oleh The Hawaiian Islands, acara terakhir dari World Surf League (WSL) 2023 Challenger Series (CS), terpaksa dibatalkan untuk dua hari pertama dalam rentang jendela acara. Kondisi swell yang diperkirakan ideal oleh panitia untuk membuka acara ini, ternyata sedang tidak mendukung di tanggal 26 dan tanggal 27 November.

 

“Ada penurunan northeast swell  di hari pertama di waiting period dan ini bukan arah angin yang tepat untuk Haleiwa,” kata Event Director, Marty Thomas. Dia lanjut mengatakan bahwa forecast untuk minggu depan terlihat sangat bagus, dengan 2 ombak dari arah barat dan barat laut, sangat ideal untuk lineup. 

 

Kompetisi untuk kategori Men nantinya akan dimulai dengan 4x Jaws, Big Wave victor Billy Kemper (HAW), melawan atlet papan atas Amerika Michael Dunphy (USA), bersama “rising threat” dari Meksiko Alan Cleland dan John Mel dari Santa Cruz, California di round 80, heat 1.

 

Sedangkan untuk Women akan dimulai dengan atlet pendatang baru finalis dari Sunset Pro presented by HIC QS 1,000 asal Oahu, Eweleiula Wong (HAW), lalu ada mantan juara dunia WSL World Junior dari Kauai, Keala Tomoda-Bannert (HAW), salah satu atlet baru Portugal Mafalda Lopes, dan penantang dari Jepang Rina Matsunaga di round 48, heat 1.

 

Para event organiser akan bertemu kembali pada 28 November di jam 7:30 HST untuk menentukan apakah acara bisa dimulai di jam 8:05 HST.

 


Item terkait

Scroll To Top