ONEY ANWAR HARUS BERHENTI DI BABAK KEDUA VANS US OPEN
Berhasil menang di babak putaran pertama kompetisi Vans US Pro telah membawa angin segar bagi Oney Anwar dan juga pendukungnya termasuk kami.
Oney berhasil mengungguli ketiga lawannya di babak awal kompetisi tersebut dan hanya dengan menjajal tiga ombak yang mana dua ombak berhasil membawa Oney unggul dari lawan-lawannya.
Maju ke babak selanjutnya, akan tetapi disayangkan Oney harus menerima kegagalan di Vans US Pro yang merupakan kompetisi kualifikasi berpoin 10,000 ini. Di babak kedua seakan Dewi fortuna tengah tidak berpihak pada Oney. Ditunjukkan dari sekian banyak ombak yang ia dapatkan namun kerap menghasilkan skor yang kurang memuaskan.
Namun begitu, bukan berarti surfer asal Lakey Peak yang kini berdomisili di Australia ini langsung putus asa atas pengejaran mimpinya. Hingga akhir tahun ini, segala sesuatu bisa saja terjadi. Oney yang jelas masih memiliki kesempatan untuk terkualifikasi di Champion Tour tahun depan.
- EN: