Kamis, 11 Agustus 2022 11:43

Highlights Saat Kompetisi Rip Curl Cup Padang Padang 2022

Beberapa sorotan menarik di Rip Curl Cup Padang Padang 2022

 

Setelah dua tahun lamanya absen akibat pandemi, Rip Curl Cup Padang Padang yang ke-16 akhirnya telah selesai terlaksana pada Kamis, 4 Agustus 2022 kemarin. Dengan menghadirkan beberapa nama yang sudah tidak asing didengar bagi para penikmat kompetisi ombak barrels ini, seperi Garut Widiarta, Mega Semadhi, Made Adi Putra, hingga Mason Ho dan Benji Brand. Diantara nama-nama yang cukup familiar ini, ada juga beberapa nama yang debut namun berhasil masuk ke babak semi final hingga final seperti Ian Crane, Nic Von Rupp, dan kompetitor termuda, Erin Brooks.   

Salah satu sorotan menarik pada Rip Curl Cup Padang Padang 2022 adalah ketika Benji Brand yang berhasil mendapatkan posisi pertama dari top 8 yang berhak melaju ke babak semifinal, harus berhenti di tengah jalan dikarenakan sakit dan cidera yang ia alami setelah heat terakhirnya. Clay Marzo yang saat itu menempati posisi ke-9 secara langsung menempati posisi kosong tersebut dan tidak hanya melaju ke babak final melainkan berhasil membawa pulang piala juara 1 Rip Curl Cup Padang Padang 2022.

Sorotan menarik lainnya selain daftar nama para kompetitor adalah penambahan Women’s Super Heat diantara Heat Acara Utama. Dimana salah satu kompetitor yang bersaing di Acara Utama, Erin Brooks, juga berpartisipasi meramaikan dengan tiga teman wanitanya: Taina Angel, Kailani Johnson, dan Ziggy Aloha. Meskipun mereka tidak bersaing di kondisi air dan ombak sebaik Heat Acara Utama, keempat peserta Women’s Super Heat ini tetap bersemangat dan bersenang-senang satu sama lain.

 

  • EN: EN

Item terkait

Scroll To Top