SAY NO TO HYDROFOIL! INILAH ALASAN MENGAPA HYDROFOIL BERBAHAYA
Olahraga dan alat ini seperti menyerap minat jutaan orang di dunia. Mereka tertarik dan antusias untuk mencobanya.
Melihat teknologi sekian lama semakin maju dalam bidang apapun. Begitu pula dalam bidang olahraga di laut. Sebelumnya ada surfing, diving, wakeboard, kitesurf dan lain-lain. Kini muncul Hydrofoil. Foil ini semakin maju setelah dibawa ke dunia surfing oleh surfer Laird Hamilton dan Kai Lenny. Setelah itu muncullah beragam video youtube para pemain Hydrofoil amatir yang membuat ngeri.
Olahraga dan alat ini seperti menyerap minat jutaan orang di dunia. Mereka tertarik dan antusias untuk mencobanya. Tapi satu yang selalu kami pikirkan, yakni bagaimana alat ini bisa membahayakan makhluk hidup lain di Laut.
Di pantai Anglet, Prancis Hydrofoil telah dilarang beroperasi dalam radius 5 km. Langkah itu bertujuan untuk mengurangi risiko cedera dan kecelakaan dengan pemandian di wilayah tersebut. Tindakan itu bersifat preventif, karena pihak berwenang khawatir kegiatan itu akan dilakukan sangat dekat dengan para perenang di laut.
Untuk kalian ketahui, Hydrofoil sangat sulit dikendalikan. Jika alat ini digunakan oleh seorang yang awam, bisa membahayakan diri sendiri maupun orang lain atau bahkan makhluk hidup lain di laut. Bayangkan diiris oleh bilah aluminium itu..Kemudian Ketika yang terpikirkan terjadi...
Seseorang wakeboarder di Republik Dominika tengah menggunakan Hydrofoil dan tanpa sengaja telah membunuh seekor hiu yang tengah melintas tenang di lautan. Bayangkan jika itu terjadi pada manusia, atau seorang diver yang mungkin saja terjadi. Sudah cukup jelas, penggunaan Hydrofoil itu salah dimanapun baik di pinggir pantai, maupun di tengah laut.
Hydrofoil juga sempat kami lihat di operasikan di pantai padat Dreamland di Bali. Sekelompok orang tertawa-tawa melihat salah satu teman mereka menggunakan Hydrofoil di pantai Dreamland tersebut dan saat itu keadaan di perairan pantai cukup ramai dipenuhi pengunjung yang tengah bermain di air.
Sepertinya pantai-pantai Indonesia harus lebih mempertegas untuk hal yang satu ini. Jangan sampai harus ada korban terlebih dahulu baru dilakukan tindakan.
- EN: