Selasa, 27 Desember 2016 17:34

"WHERE IS BALI?" PERTANYAAN WISATA TERPOPULER DALAM PENCARIAN GOOGLE SELAMA TAHUN 2016

Hal ini membuktikan begitu besar minat masyarakat mancanegara untuk mengetahui Bali ataupun mengunjungi..

Menurut sebuah majalah wisata populer New York, kata kunci "Where is Bali?" (dimana Bali)  adalah pertanyaan yang paling populer yang berhubungan dengan wisata yang dicari oleh orang orang di Google pada tahun 2016. Pertanyaan dimana Bali ini menduduki posisi tertinggi sepanjang tahun 2016, diikuti dengan beberapa daerah lainnya seperti Vegas, San Fransisco, ataupun Bora bora.

Tentunya melihat fakta ini mengartikan bahwa Bali merupakan salah satu wisata di Indonesia yang begitu populer di kalangan masyarakat mancanegara. Iya atau tidak, nama Bali selalu menjadi daya tarik atau tujuan utama bagi siapapun turis asing yang akan berkunjung ke Indonesia.

 

Selain Bali, 9 pertanyaan populer lainnya dalam Google di sepanjang tahun 2016 adalah dibawah ini :

1. Where is Bali?

2. What to do in Vegas?

3. What to do in San Francisco?

4. Where is Corfu?

5. What to do in Orlando?

6. Where is Bora Bora?

7. What to do in Miami?

8. How many ounces can you take on a plane?

9. What to do in Myrtle Beach?

10. Where is the Grand Canyon?

  • EN: EN

Item terkait

Scroll To Top