Minggu, 08 September 2019 08:53

ISA WORLD SURFING GAMES DIMULAI DENGAN DIVISI WANITA

Diah Rahayu, Taina Izquierdo, dan Dhea Natasha tampil optimal di ISA World Surfing Games.

perhelatan akbar kompetisi surfing yang diikuti lebih dari 50 Negara yakni ISA World Surfing Games telah dimulai. Acara dibuka dengan kompetisi di divisi wanita. Peselancar Diah Rahayu, Taina Izquierdo dan Dhea Natasha merupakan utusan dari Negara kita. Mereka bertiga tampil baik di kompetisi yang dipenuhi dengan surfer-surfer terbaik dari Negara masing-masing.

Diah telah tereliminasi di babak Repenchage 2 setelah tersingkir dari kompetisi utama babak ke-2. Dia awal babak pertama kompetisi utama, Diah berhasil menduduki posisi kedua diatas surfer asal Korea bernama Jee Eun Kim. kedudukannya di posisi kedua pada babak pertama membuat Diah kembali dapat heat di kompetisi utama yakni di babak kedua. Di babak kedua ini, Diah harus terima kenyataan ia berada di posisi keempat. Kemudian kesempatan kedua datang di babak Repenchage 2, namun Diah harus gagal dimana poin didominasi oleh lawannya Tia Blanco dan Ella William saat itu.

Untuk Taina dan Dhea, mereka berdua masih memiliki kesempatan di Repenchage 2 setelah sebelumnya gagal di babak pertama kompetisi utama. Untuk Dhea Natasha sepertinya ia harus ektra konsentrasi karena di heatnya nanti di babak Repenchage ia akan berhadapan dengan 3 kali juara dunia Carissa Moore.

Untuk poin tim Indonesia kini memiliki poin 4610 dengan poin tertinggi 5180. Tim Indonesia berada di posisi yang sangat baik pada saat ini.

 

Cek lebih lanjut di disini

  • EN: EN

Item terkait

Scroll To Top